apa maksudnya
judul di atas ... ??
menghibur alam semesta .
karena yang butuh hiburan bukan cuma kita
tapi alam semesta juga perlu di senangkan...
inilah bentuk bakti saya
kepada Tuhan Yang Maha Esa,
dengan menyenangkan mahluk ciptaannya.
menghibur alam dengan mantra ?
betul . ini salah satu bentuk bakti yoga.
cara saya berterima kasih kepada
Tuhan yang maha Esa dan
alam semesta atas bantuannya kepada saya.
dulu saya membaca doa
untuk diri saya sendiri dan segala sesuatu yang
menyangkut kepentingan saya.
bahkan membaca mantra
untuk kepentingan saya.
sekarang saya memperoleh
kesadaran baru .
kenapa orang orang dulu
suka menyanyi dengan mantra tertentu
ditujukan kepada matahari , sungai, angkasa
hutan bahkan binatang dan alam semesta.
itu adalah cara mereka berterima kasih
atas rejeki dari alam yang telah mendukung
kehidupan manusia.
dan manusia berterima kasih bukan hanya dengan
mengucap " terima kasih "
tapi menyanyi untuk menghibur alam.
bentuk nyanyian nyanyian itu seringkali
seperti mantra baik yang cuma di lagukan
ataupun dengan musik
atau cuma berulang ulang di ucapkan
dengan sikap hormat.
yang paling banyak
adalah manusia bernyanyi untuk tuhan
bernyanyi untuk dewa ,
bernyanyi untuk guru guru manusia
bernyanyi untuk negara
bernyanyi untuk tim sepak bola.
bernyanyi untuk kekasihnya.
bernyanyi untuk menghibur dirinya sendiri.
namun sekarang ini
saya mulai bernyanyi untuk alam
setelah meditasi.
dengan cara membaca mantra
yang saya tujukan untuk menghibur alam.
saya tujukan kepada
bumi , api
air , angin
angkasa , surya
bintang , rembulan.
dan alam semesta beserta isinya.
berupa :
mantra perlindungan
mantra penyembuhan
mantra penghormatan dan syukur
mantra cinta kasih dan kedamaian
mudah mudahan
nyanyian ini akan bisa menyenangkan
alam di lingkungan saya sehingga
kejadian cuaca ekstrem , wabah penyakit
dan kekacauan akibat keseimbangan alam
yang terganggu bisa terhindarkan.
saya menutup tulisan ini
dengan doa harian saya.
semoga semua mahluk berbahagia
semoga semua mahluk
yang tinggal di udara
yang tinggal di air
yang tinggal di atas bumi
yang tinggal di dalam bumi
yang tinggal di luar bumi
yang tinggal di dalam tubuh
yang tinggal di luar tubuh
yang tampak maupun tidak tampak
yang sudah terlahir maupun akan terlahir
di sepuluh penjuru
di seluruh kerajaan alam.
semoga semua mahluk berbahagia
semoga semua mahluk berbahagia
semoga semua mahluk berbahagia
hidup rukun dalam damai dan cinta kasih
damai di dalam diri
damai di luar diri
damai di planet bumi
damai untuk semua mahluk
damai untuk umat manusia
damai untuk kita semua
damai.. damai.. damai...
om shanti shanti shanti om....
salam,
edy pekalongan
Komentar