Langsung ke konten utama

Smartfren : Teman baru budaya internetku



di tahun 2007 , saya berangan angan bisa minum
kopi di starbuck sambil internetan dengan laptop.
merokok sambil browsing di sore hari.

sepertinya itu hal yang menyenangkan, apalagi dilakukan
ketika sedang berlibur di jogjakarta.


maklumlah saya sejak tahun 2001 , memakai internet
hanya di warnet . dan warnet termahal yang pernah saya masuki
tahun 2008. ada di jogja , di daerah pasar kembang dekat sosrowijayan.
dengan tarif rupiah menyesuaikan 1 dolar amerika.

karena pertama kali saya masuk, saya malah serasa menjadi orang asing.
di sebelah saya orang bicara bahasa prancis , di kanan kiri saya bule bule semua.
saya akses 1 jam lebih beberapa menit membayar 9 ribu rupiah .

esok harinya saya mengakses internet , dua jam kurang . saya membayar 20 ribu
dapat kembalian seribu atau dua ribu rupiah. jadi memang warnet itu standar tarif perjamnya , satu dolar amerika yang di rupiahkan. Mahal sekali.

di kota semarang, tarif internet termahal tahun 2006.
di salah satu cafe internet di dekat area simpang lima.
per jam 7 ribu rupiah . itu tempatnya sangat oke .
gaya warnetnya mirip restoran jepang .


dari hobi saya minum kopi di cafe / warung angringan.
tahun 2010. saya baru tahu kalo racikan kopi starbuck
adalah dari kopi brazil , indonesia dan satu negara saya lupa namanya.
dan Java cofee alias kopi jawa sudah mendunia . sedangkan Kopi Luwak adalah kopi termahal di dunia yang berasal dari Indonesia. itu di gemari di amerika serikat .

dan pengalaman minum kopi jam 3 malam . tepatnya minum kopi tarik asal aceh di salah satu cafe di daerah rest area tol karawang barat menuju jakarta , harga satu cangkir adalah 14 ribu rupiah dengan lampiran 2 bungkus kecil gula tropicana slim ( dalam hati saya sedikit bertanya : saya bukan penderita diabetes . memangnya pabrik gula di jawa sudah tutup ?!!! )

minum kopi di cafe sambil internetan adalah hal yang menyenangkan.
itu adalah budaya dari Barat. kalo budaya dari timur adalah minum kopi sambil ngobrol.

saat ini , di tahun 2012 .
hal seperti itu tidak lagi cukup memuaskan bagi saya.
biasa saja. mungkin karena sudah pernah dan tidak cuma satu kali.

gaya hidup yang western ( kebarat baratan ) banyak di tiru
sebagaian besar masyarakat kita . namun banyak yang meniru kulitnya saja.
seperti levi's jeans , mac book , starbuck , fast food, dan Blackberry.

namun budaya membaca dan belajar masyarakat barat tidak kita tiru. sehingga jadinya kita adalah konsumen peniru tampilan luarnya saja ,namun otak kita tidak di upgrade seperti layaknya orang barat.

kembali ke persoalan internet .

pertanyaan yang sering diajukan
oleh para pengguna internet adalah
modem apa yang oke ?

saya sendiri bertanya tentang hal itu dan
tidak mendapatkan jawaban yang memuaskan.
bahkan jawaban yang saya peroleh
dari browsing di internet juga malah
menambah bingung.

tapi ada satu faktor yang harus di perhatikan
yaitu sinyal .

pada kesempatan ini saya ingin menuliskan
pengalaman saya mengambil keputusan
antara memilih modem atau hp modem ?

saya putuskan memilih hp modem .
yang harganya murah dan akses jaringannya setara 3G.
yaitu Hp Modem Smartfren Xstre@am .
harganya 300 ribu rupiah.




pertama saya isi dengan pulsa senilai 50 ribu rupiah.
lalu saya pakai sepuasnya selama 3 hari . telah habis pulsanya.
karena saya tidak berlangganan paket apapun.
dengan tujuan untuk menguji kecepatannya.

dan hasilnya memuaskan,
hari ini saya putuskan untuk membeli pulsa 100 ribu
dan berlangganan paket bulanan internet (30 hari )
UNLIMITED. ternyata aksesnya lebih cepat dari pada tidak berlangganan.

saya sarankan untuk area kota pekalongan - jawa tengah.
jika anda ingin memiliki modem setara 3G . sekaligus bisa dipakai
sms , telpon dan akses internet mobile.

jangan beli modem . beli hp modem smartfren Xstre@m saja.
karena sinyal lewat hp ada 2 yaitu sinyal CDMA dan sinyal EVDO.

saya pakai 4 jam juga tidak panas.

hanya masalahnya , orang tidak semuanya
melek komputer . sehingga ada yang males mensetting
Hp sebagai modem .


di awal memang agak repot , karena kita perlu mensetting
hp smartfren sebagai modem agar di kenali komputer kita.
itu butuh proses 10 menit. dan ada buku panduannya.

hp modem ini bisa dipakai sebagai modem dengan operating sistem
windows xp , windows 7 dan Macintosh.

setelah selesai mensetting . tinggal pasang kabel usbnya
dan di colokkan ke komputer .

lalu pada hp akan keluar 2 menu :
- mengisi saja
- kabel usb

pilih mengisi saja.
lalu pada menu di layar komputer
tinggal tekan conect.

ini sama mudahnya dengan menggunakan
hp nokia GSM untuk modem dengan bantuan
software Nokia PC suite . bahkan lebih sederhana.

hanya bedanya , jika menggunakan Nokia PC suite.
kita bisa tahu di layar komputer ketika sms masuk dan bisa
berkirim sms lewat komputer dan tetap terkoneksi dengan internet.

namun secara garis besar , HP Smartfren Xstre@m ini.
Oke . dan saya diuntungkan dengan posisi rumah
di area tengah kota pekalongan .

jika tidak dipakai sebagai modem , hp ini bisa
di pakai untuk keperluan biasa dan akses internet mobile.
buka email , kirim email , browsing . dan facebook .



saya tidak perlu blackberry / i phone / smartphone windows .
saat ini , netbook harga 3 juta milik saya di tambah HP Smartfren Xstre@m
300 ribu dan pulsa 100 ribu per bulan. sudah bisa memenuhi kebutuhan saya untuk menulis naskah buku , baca ebook , membuat ebook , browsing ,chating, email , blogging , mengolah data ,
membuat CD musik kompilasi pribadi dan proyek proyek unik saya lainnya.

bahkan mengerjakan itu semua di luar rumah juga oke.




tidak semua hal harus di ringkas dalam satu alat .
jika dana kita terbatas , kita bisa memadukan 2 atau 3 alat
untuk menyamai bahkan melebihi kecanggihan gadget terbaru.

manfaatkan yang ada semaksimal mungkin.
jangan mengikuti arus komersialisasi .

jika anda yang membaca tulisan ini. terutama pelajar/ mahasiswa / pekerja
di area kota pekalongan . kesulitan memasang hp smartfren
Xstre@m sebagai modem di notebook anda . bisa menghubungi email saya .
edy_pekalongan@yahoo.co.uk.

tehnologi hanya alat bantu , untuk membuat hidup kita lebih bahagia. jika tehnologi tidak membuatmu bahagia . tinggalkan saja . pakailah produk sesuai kebutuhan dan kemampuan . jika kemampuan kita pas pas an. nikmati saja yang ada dan tetap bersyukur.

termasuk saat ini saya bersyukur menikmati kopi sambil internetan di rumah.
kali ini pilihan saya, white cofee dari produsen kopi merek Luwak. ternyata di lambung tidak nyeri. sehingga stock kopi kapal api dan beberapa saset kopi lampung yang diberi teman, saya istirahatkan sementara.

white cofee dari kopi luwak ini lebih enak untuk pencernaan saya . ringan sekali , mungkin karena saya terbiasaan minum kopi hitam . lebih enak dari pada kopi instant torabika atau abc.
kenapa saya katakan ini , karena saya sudah belanja di mini market , stock kopi luwak white cofee yang ketiga kali. artinya memang cocok di lidah dan cocok dengan rejeki saya.

saya menutup tulisan ini dengan menyimak lagu berbahasa italia yang di nyanyikan iL Divo berjudul : Passera dan Ti amero

semoga informasi ini berguna.
kelanjutan  tulisan tentang penggunaan hp smartfren baca disini

salam,
edy pekalongan

Komentar

Postingan populer dari blog ini

ebook OSHO : TUhan sudah Mati

OSHO dalam 2 minggu ini saya menterjemahkan beberapa lembar ceramah OSHO  di tahun 1989. Ceramah ini sangat kontroversial , hanya 15 halaman yang saya terjemahkan. itupun cukup membuat saya berdebar debar, apakah nanti yang membacanya sudah siap . padahal ceramah ini disampaikan sudah 20 tahun yang lalu. peradaban manusia sudah mundur, ceramah ini akan membuktikan apa yang saya katakan bahwa mayoritas manusia indonesia saat ini memiliki pemahaman agama yang mundur dari leluhurnya. mereka bersikap lebih fanatik dan kehilangan toleransi terhadap orang yang berbeda. dimasa awal kemerdekaan Indonesia. komunis di terima baik di negeri ini . karena paham komunis ikut serta dalam mendirikan negara ini. anehnya saat ini , ajaran komunis di larang . ajaran kepercayaan leluhur di larang . negeri ini sudah rusak oleh perilaku moral pejabatnya yang rendah . semoga dengan terjemahan kecil dari sekelumit ceramah OSHO , yang jika mau di terjemahkan semua , bisa ratusan lembar untuk satu te

Makam Sapuro , Kota Pekalongan

sudah lama saya ingin menulis tentang tanah kelahiran saya. kelurahan Sapuro , di kecamatan Pekalongan Barat Kota Pekalongan. ada beberapa nama kampung di sapuro, antara lain. - sapuro lor - buragan - sapuro kidul - sawah tengah - brontokan - jagalan - kandang arum sebagian orang mengenal sapuro dengan makam dan tempat ziarah. yang paling terkenal adalah makam Habib Achmad bin abdullah bin Thalib al - athas. seorang wali penyebar agama islam. tahun 1900 -an yang dimakamkan di Sapuro. beliau sejaman dengan Buyut saya. dari garis ibu. bahkan yang menyarankan buyut saya yang sudah sepuh tapi sebagai duda. untuk menikah lagi dengan wanita keturunan arab. sehingga lahirlah nenek saya. dan terbentuklah keluarga baru. buyut saya bernama Raden Tengah Karyo nama kampung "sawah tengah " berasal dari kata sawahnya Raden Tengah. yang punya istri jawa tetapi meninggal. punya istri china lalu bercerai dan terakhir istri arab yang di jodohkan oleh habib achmad al athas. sejarah sapuro menu

Buku ala Pandji Pragiwaksono

semalam saya selesai membaca sebuah buku kecil yang saya beli dari stand obral buku di gramedia pandanaran - semarang. bukan buku baru tapi kadangkala di buku buku yang di letakkan dalam stand obral saya temukan banyak buku yang lebih mengisnpirasi dari buku buku yang baru terbit , hanya saja kelemahan buku yang di cetak oleh penerbit memiliki batas kadaluwarsa untuk di tampilkan di peredaran. berbeda dengan buku yang di tulis dan di terbitkan sendiri dengan nama penerbit milik kita sendiri , dan di jual dengan sistem print on demand di internet . masa pajang di rak buku online lebih panjang . apalagi jika di jual versi ebooknya ini akan lebih mudah di beli dan diakses oleh semua orang di dunia sepanjang tahun. Judul Buku : how i sold 1000 CDs in 30 Days karya : Pandji Pragiwaksono penerbit : Gramedia tahun 2009 isi buku : buku ini di tulis dengan gaya santai , seperti obrolan ringan . bercerita tentang pola pikir dan pola tindakan yang di anut oleh penulisnya . yang berprofesi sebaga