Langsung ke konten utama

# merubah diri sendiri







amit amit ngaliman salam
mohon ijin berbagi
#  merubah diri sendiri
*
*
saya punya kebiasaan , untuk menandai perubahan dalam diri saya. saya mengganti model  rambut kepala. sehingga saat bercermin atau di foto ada perbedaan dari sebelumnya. semua proses perubahan awalnya tidak nyaman. tapi setelah beberapa waktu. bisa diamati apakah lebih baik atau lebih buruk.
*
*
saya mengukurnya dari kesehatan raga dan kualitas tidur saya dan sinar wajah. jika efek di badan lebih enak , nggak ada keluhan apa-2 dan tidur jadi lebih nyenyak. kemudian wajah lebih berseri seri. maka itu tanda yang baik.
*
*
ketika dibuku tabungan saya, ada nominal di atas seratus juta. maka ada rasa nyaman tapi saya tahu itupun akan habis. maka saat dibuku tabungan saldonya . di bawah 500ribu. saya tetap tersenyum. bahkan pernah tidak mau punya buku tabungan sama sekali, kemana pergi memakai sandal jepit. mau nginep di hotel, makan di restoran, ikut forum diskusi . tetap pake sandal jepit.  juga pernah saya lakoni selama 2 tahun, dengan sengaja.
*
*
makin kesini, saya menyadari sangat melelahkan jika mencoba merubah orang lain atau lingkungan. membuang energi sangat banyak. lebih baik saya merubah diri sendiri. fokus membuat diri sendiri lebih damai, lebih bahagia, lebih menikmati hidup di planet bumi ini. tidak lagi mau memakai standar  cara menjalani hidup seperti orang lain atau masyarakat umum, saya punya pedoman sendiri.
*
*
saya pun berhenti memusuhi pihak-2 yang dulu saya anggap musuh, karena saya merasa bagian dari kelompok tertentu. sekarang saya mewakili diri sendiri. bukan kelompok. dendam kelompok, dendam warisan suku. dendam warisan keluarga, dendam warisan agama. sudah saya tinggalkan. walopun rasa kebencian itu masih tersisa. tapi tidak banyak.
*
*
saya adalah manusia. tinggal di planet bumi. bersama sama manusia lainnya. bersama mahluk lainnya. saya tidak berniat menjajah orang lain. dan saya tidak suka di jajah manusia lain. melihat berbagai petikaian di bumi ini. antar negara, antar partai , antar klub . sungguh melelahkan.
*
*
orang lebih suka membelanjakan duitnya untuk membeli bom dan peluru, menghancurkan kota kota. membunuh manusia lain. duit yang sama bisa dipakai untuk membeli roti, beras. membangun toilet yang layak. itu semua karena sudah terbakar dendam.
*
*
saya menutup aktivitas harian saya sebelum tidur dengan berdoa. menyakalan dupa. mengucap terima kasih untuk hari ini. yang sudah berlalu dan esok hari. dan semoga pikiran saya dibersihkan dan dimurnikan. perasaan saya dibersihkan dan dimurnikan. raga , medan energi dan aura saya di bersihkan dan dimurnikan. lalu menjapa mantra.
*
*
bangun tidur , sebelum waktu merebus air di ketel dan membuat kopi . biasanya saya kembali menyalakan dupa. berdoa di depan lukisan guru inspirasi saya dalam simbol avalokitesvara . agar diri saya dipenuhi welas asih. kemudian menyalakan dupa di depan simbol siwa nataraja. agar diberkati semangat seperti energi tarian siwa. melambangkan semesta yang terus berputar dan berproses.
*
*
saya kalo dolan ke rumah sahabat spiritual yang islam kejawen atau sufi , saya tidak keberatan ikut sholat berjamaah. saya juga tidak keberatan , berdoa di depan patung jesus kristus ataupun maria. saya sudah biasa mampir klenteng , berdoa. mampir wihara pun berdoa. karena saya berpedoman pada tanah jawa. yang terbuka pada semua aliran yang datang, tapi tetap punya ciri khas dan tidak lebur hancur.
*
*
saya sadar, setiap manusia punya jalan hidup yang unik. apalagi yang sudah masuk jalur spiritual. orang-2 yang terlalu miskin disibukkan dengan urusan mencari makan. mereka tidak ada waktu berlatih di jalan spiritual. jika kamu repot dengan urusan sehari-2. maka janganlah membebani diri  dengan praktek spiritual yang merepotkan.
*
*
jika kamu berlatih di jalan spiritual dan itu membuat batinmu makin menderita, di bakar dendam, kebencian, iri. sebaiknya di hentikan. kalo tidak menyenangkan dan cocok di batinmu. sebaiknya hentikan. ibarat musik. nikmati musik yang cocok dengan seleramu . jangan ikut ikutan selera musik orang lain.
*
*
kalo orang-2 yang berdebat memakai getaran nada tinggi. maka sebaiknya imbangi dengan nada rendah. kalo semuanya beradu bagus maen nada do re mi fa . sebaiknya bermain gong atau meniup seruling atau tepuk tangan saja sambil menari.
*
*
begitu menurut pengalaman saya. kalo menurut orang lain saya tidak tahu. pasti tidak sama. semoga kita semua selamat dan bahagia. terima kasih. Om shanti.
*
*
salam,
wuddha paing


Komentar

Postingan populer dari blog ini

Makam Sapuro , Kota Pekalongan

sudah lama saya ingin menulis tentang tanah kelahiran saya. kelurahan Sapuro , di kecamatan Pekalongan Barat Kota Pekalongan. ada beberapa nama kampung di sapuro, antara lain. - sapuro lor - buragan - sapuro kidul - sawah tengah - brontokan - jagalan - kandang arum sebagian orang mengenal sapuro dengan makam dan tempat ziarah. yang paling terkenal adalah makam Habib Achmad bin abdullah bin Thalib al - athas. seorang wali penyebar agama islam. tahun 1900 -an yang dimakamkan di Sapuro. beliau sejaman dengan Buyut saya. dari garis ibu. bahkan yang menyarankan buyut saya yang sudah sepuh tapi sebagai duda. untuk menikah lagi dengan wanita keturunan arab. sehingga lahirlah nenek saya. dan terbentuklah keluarga baru. buyut saya bernama Raden Tengah Karyo nama kampung "sawah tengah " berasal dari kata sawahnya Raden Tengah. yang punya istri jawa tetapi meninggal. punya istri china lalu bercerai dan terakhir istri arab yang di jodohkan oleh habib achmad al athas. sejarah sapuro menu

ebook OSHO : TUhan sudah Mati

OSHO dalam 2 minggu ini saya menterjemahkan beberapa lembar ceramah OSHO  di tahun 1989. Ceramah ini sangat kontroversial , hanya 15 halaman yang saya terjemahkan. itupun cukup membuat saya berdebar debar, apakah nanti yang membacanya sudah siap . padahal ceramah ini disampaikan sudah 20 tahun yang lalu. peradaban manusia sudah mundur, ceramah ini akan membuktikan apa yang saya katakan bahwa mayoritas manusia indonesia saat ini memiliki pemahaman agama yang mundur dari leluhurnya. mereka bersikap lebih fanatik dan kehilangan toleransi terhadap orang yang berbeda. dimasa awal kemerdekaan Indonesia. komunis di terima baik di negeri ini . karena paham komunis ikut serta dalam mendirikan negara ini. anehnya saat ini , ajaran komunis di larang . ajaran kepercayaan leluhur di larang . negeri ini sudah rusak oleh perilaku moral pejabatnya yang rendah . semoga dengan terjemahan kecil dari sekelumit ceramah OSHO , yang jika mau di terjemahkan semua , bisa ratusan lembar untuk satu te

Penyakit dan Kebijaksanaan

catatan. hari selasa, 10 agustus 2010 sekitar jam 9 pagi ada seorang wanita bertamu, usianya kira kira 35 tahun. dia terakhir berkunjung ke rumah, kira kira seminggu yang lalu. dan menanyakan , apakah penyakit yang dideritanya yaitu batu empedu sudah sembuh ? dia rutin seminggu sekali datang ke rumah saya kira kira sejak 2 bulan yang lalu. dan di awal pertemuan mengatakan bahwa menurut pemeriksaan dokter dia mengidap batu empedu. lalu meminta bantuan saya . saya membantu dia dengan terapi prana dan minum air mineral . pagi ini dia menyampaikan, bahwa kemaren dia melakukan pemeriksaan di klinik sesuai saran saya , untuk mengetahui bagaimana perkembangan penyakitnya. dia menuturkan setelah di USG , batu empedunya sudah tidak ada alias hilang. di gembira atas keadaan itu karena tidak harus operasi yang biayanya mahal. itulah alasan dia bertamu ke rumah untuk mengucapkan terima kasih , dengan membawa gula, teh dan sarimi saya terima dan saya katakan, " syukurlah kalo begitu. artinya k