Langsung ke konten utama

Past Life & latihan kejujuran



" kamu sudah ingat pulang ke rumah anakku " . itulah yang dikatakan lelaki tua berjanggut  berpakaian seperti  pendeta TAO dari gunung wu dang di negeri tiongkok. saat aku datang masuk ke rumah. aku hanya mengucap hormat sambil bingung mengingat ingat kembali.

lalu dia kembali berkata. " sudah lama sekali kamu tidak pulang, akhirnya kamu pulang. kamu sudah ingat rumahmu. ingat kepadaku" . lalu sepertinya tiba tiba aku teringat sepotong memori / kenangan masa lalu dengan lelaki tua itu. dia guruku. seakan kedamaian menyelimutiku.

lelaki tua itu berkata . " itulah kenapa. tanpa alasan yang jelas. sejak dulu kamu suka film kung fu china. terutama cerita pendekar pedang dan rumpun bambu. itulah kenapa kamu selalu terpesona dengan pakaian seperti yang aku pakai ini. dan kamu selalu tertarik dengan I Ching. sejak 2002 kamu kagum dengan kitab I ching. sekan akan itu bukan sesuatu yang asing buatmu ".

aku bersyukur, atas pengalaman singkat medittasi ini. salah satu kunci rahasia terpendam di memori past life ku , sudah terbuka. walopun beberapa kenangan past life masa lalu sudah terbuka beberapa. namun aku tersadar  bahwa rumpun bambu hijau selama ini mewakili salah satu masa kehidupan masa lalu.

itulah sepenggal pemandangan  singkat yang aku dapatkan saat kemaren bermeditasi dengan alunan sutra hati . sebuah sutra dari aliran budha mahayana . aku sudah membaca sutra itu 2 tahun yang lalu. namun tidak ahu kenapa, akhir 2 ini daya tarik sutra itu kembali menguat dan aku kembali membacanya. dan menyenandungkannya / chanting / nembang.  sutra ini bercerita tentang perjalanan pendakian , memahami panca skanda. ada yang menyebut sutra ini sebagai Prajna Paramitha.

tahun 2008 , aku teringat pada suatu meditasi sore hari aku mendapat pemandangan. seorang lelaki biksu budha berjubah merah berkata kepadaku " sudah saatnya aku pulang kembali ke himalaya. kamu sudah ingat kembali jalur hidupmu. " lalu aku bertanya kepadanya. " kenapa harus pergi. selama ini kamu kan yang mengajariku ? " di tersenyum tertawa.

lalu menjawab " aku tidak mengajarimu. kita dulu satu perguruan di lereng himalaya. dan kita punya perjanjian di antara sahabat, bahwa besok di masa depan harus saling mengingatkan. tugasku sudah selesai. dan janjiku sudah kupenuhi. aku harus pulang. " itu sebuah pemandangan dalam meditasi  yang sampai saat ini aku tidak lupa.

aku tidak pernah berusaha terlalu keras untuk mengingat masa lalu, namun mimpi2 aneh yang sejak bertahun tahun di usia mudaku , yah mungkin sejak usia 17 tahun . banyak mimpi aneh yang menjadi kenyataan. orang barat menyebutnya de javu. kalo 10 kali de javu itu masih wajar. namun berpuluh puluh dejavu sudah kualami. bahkan aku sudah mulai  bisa menandai pengalaman mimpi 2 ku. dan ketika situasi dalam mimpi tersebut terjadi di masa depan, aku sudah tahu bahwa suatu tugas sudah harus di jalankan.

ada beberapa orang yang menjadi sahabatku saat ini, sebetulnya sebelum bertemu dengannya. sudah beberapa tahun sebelumnya aku mendapat mimpi de javu tentang dia. satu hal yang aneh pada diriku yang baru saat ini aku pahami. aku tidur jarang bermimpi. namun ketika bermimpi, aku sering ingat mimpi2 ku bahkan yang sudah berlangsung 3 tahun yang lalu. sampai mimpi tersebut menjadi kenyataan , baru aku lupa.

bagiku mimpi menjadi salah satu tanda kehidupan bagiku sejak usiaku 17 tahun. meditasi membantu konsentrasiku lebih kuat dan mimpi2 ku menjadi jernih. aku lebih jarang bermimpi.

orang orang yang terlalu berpegang pada ciri kesukuan , dia baru di tahapan cakra dasar . siapapun yang sudah olah rohani dan bisa mengingat past life nya. maka dia akan sadar bahwa dia sudah terlahir berkali kali. dalam rupa tubuh fisik yang berbeda beda. maka dia menjadi manusia yang sudah tidak membenci antar suku.

aku tidak bisa meminta past life muncul dalam meditasiku. belum tentu dalam satu tahun , muncul sebuah pengalaman past life. itu datang begitu saja. jadi rumusannya tidak bisa direkayasa. dan itu bukan karena self hipnosis. bukan kata orang lain . tapi pengalamanku sendiri.

seorang ahli hipnosis, bisa membantu orang lain mengingat past life. namun jika ahli hipnotis itu sendiri belum bisa mengingat past life nya lebih dari 3 peran kehidupan terbesar  dalam perjalanan jiwa/ roh nya. aku meragukan metodenya. sama seperti orang yang masih tidur , mana bisa membangunkan orang lain yang sedang tidur.

menjadi tidak bijaksana, jika pengetahuan past life seseorang  diberitahukan oleh orang lain yang kita tidak kenal reputasi kejujurannya. kita tidak kenal reputasi perbuatan baiknya. apalagi membayar mahal, itu agak aneh menurut saya. karena untuk memberi tahu past life orang lain , dia meminta pamrih yang besar. itu bisnis. kalau orang berpegang pada bisnis, maka dia kecenderungan hanya ingin memuaskan konsumennya. hal hal buruk dalam past life kita , pasti akan ditutupi. karena jika diberitahukan yang sebenarnya pasti klient akan goncang. dan past life itu berlapis lapis. ada orang yang ingat past life 100 tahun yang lalu, ada yang 1000 tahun yang lalu. ada yang ingat past life 2000 tahun yang lalu.

semakin seseorang mengingat banyak seri tentang kehidupan masa lalunya, maka kecenderungan dia akan menjadi pribadi yang tidak akan mengulangi kesalahan masa lalu dan malas mengulang ulang kebodohan di masa lalu yang sudah dia lakukan.

salah satu tand , mulai muncul pencerahan jiwa. sang jiwa akan membukakan lapisan kesadaran memori masa lalu seseorang. mulai dari kehidupan terbesar yang pernah dijalani. saya mendapat pengalaman pribadi bahwa seorang yang punya ketrampilan menyembuhkan seringkali dulunya adalah orang yang banyak melukai orang lain.

salah satu past life saya masa lalu memberitahukan  bahwa orang orang yang datang kepada saya meminta bantuan masalah sakit di tubuhnya, saya bukan membantunya. tapi saya menebus perbuatan saya masa lalu yang menyakitinya. saya tidak kagum pada ahli ahli penyembuhan spiritual yang hebat. karena banyak ahli penyembuhan spiritual yang hebat , dimasa lalunya adalah seorang ahli sihir jahat yang banyak mencelakai orang.  dia hanya menebus saja.

lapisan tubuh fisik, panca indra  , lapisan pikiran , lapisan perasaan, lapisan keinginan2 menutupi pancaran jiwa kita. jika kesadaran hidup kita sudah lebih dalam menembus lapisan lapisan tersebut maka secara alamiah jiwa kita akan bercerita sendiri.  sehingga kita tahu bukan karena orang lain memberitahu kejelekan diri kita, tapi kita sadar dan ingat kejelekan yang telah kita perbuat.

ini mirip orang korupsi , dia pura pura tidak ingat kejahatan yang dilakukannya. sehingga pengadilan , polisi dan jaksa yang mencari barangbukti. setelah semua barang bukti dan saksi di tunjukkan baru dia " sadar " dan ingat perbuatan buruknya. tidak bisa lari dan siap terima hukuman.

di dalam satu kehidupan saja, orang pura2 lupa sudah korupsi dan tidak mengakui. banyak hal kita lupakan dalam satu kehidupan ini. itu karena kita bodoh dan malas melatih kesadaran. orang2 yang banyak berdusta dan menipu, kesadarannya menjadi tertutup. penuh ilusi. maka dia mengarang banyak cerita untuk menutupi kenyataan. orang orang seperti ini , menipu dirinya sendiri. kejadian 10 tahun lalu saja yang sangat penting , dia lupakan dengan alasan menutupi kebohongan demi bayaran uang milyaran. orang seperti ini ,akan sulit mengingat past life nya. kecuali dia mulai berkata dan berbuat jujur.

kalau kamu mau mengingat past life dan meditasimu semakin dalam. jangan suka berdusta, walopun itu hal hal yang kecil. kalo hal kecil yang tidak penting saja kamu tutup tutupi ,apalagi hal yang penting dan besar. sudah pasti kamu sembunyikan.

percuma kamu belajar meditasi , jika membalas sms saja dengan informasi kebohongan. katakan saja apa adanya. belajar jujur. misalnya : anda tekat masuk kantor karena bangun telat, di tanya oleh bos anda. jawablah : akui bahwa saya malas , dan telat bangun , maka saya datang terlambat. lalu minta maap. pasti bos anda akan terkejut , karena di dunia ini masih ada karyawan yang jujur.

atau jika kamu  guru sma dan ketika kamu tugas luar mengikuti seminar , ada satu sesi seminar di malam hari yang kamu tidak ikuti . lalu ditanya : kenapa tidak ikut seminar ? jawab saja dengan jujur. karena kamu sedang berkencan / ml dengan pelacur pada jam tersebut. tapi kamu berusaha hadir di sesi terakhir setelah sesi senang2 kamu selesai. itu lebih jujur.

orang yang jujur , cenderung kata katanya punya kekuatan. itu yang di jawa disebut " idu geni " . kalo kamu terbiasa menepati janji dan berkata jujur . maka kamu akan punya ilmu " idu geni " atau lidah api. jika kamu meminta tolong kepada mendung agar daerahmu tidak di guyur hujan pada saat pesta yang kamu adakan. maka mendung di angkasa akan senang hati mendengarkanmu. karena kamu orang yang jujur.


kalo undang undang negara dibuat tanpa kejujuran , lalu pengadilan tanpa kejujuran . pasti yang muncul adalah keadilan palsu. jika kamu memilih anggota DPR dengan tidak jujur sesuai hati nuranimu tapi karena dibayar 50ribu dan kamu menggadaikan pilihan jiwamu .maka kamu sudah memulai memilih calon pemimpin yang tidak jujur. bagaimana pemerintahan bisa berjalan baik . jika dalam proses pemilihan calon pemimpin saja sudah dimulai dengan rekayasa dan kebohongan. pastilah yang muncul adalah kehidupan bermasyarakat yang dipenuhi kebohongan.

omong kosong berlatih spiritual , jika anda masih suka berdusta. luruskan dulu lidahmu dan hatimu . baru kamu siap belajar spiritual . semoga ada manfaatnya.

salam,
edy pekalongan

Komentar

Anonim mengatakan…
Terimakasih buat sharingnya, ya

Postingan populer dari blog ini

Makam Sapuro , Kota Pekalongan

sudah lama saya ingin menulis tentang tanah kelahiran saya. kelurahan Sapuro , di kecamatan Pekalongan Barat Kota Pekalongan. ada beberapa nama kampung di sapuro, antara lain. - sapuro lor - buragan - sapuro kidul - sawah tengah - brontokan - jagalan - kandang arum sebagian orang mengenal sapuro dengan makam dan tempat ziarah. yang paling terkenal adalah makam Habib Achmad bin abdullah bin Thalib al - athas. seorang wali penyebar agama islam. tahun 1900 -an yang dimakamkan di Sapuro. beliau sejaman dengan Buyut saya. dari garis ibu. bahkan yang menyarankan buyut saya yang sudah sepuh tapi sebagai duda. untuk menikah lagi dengan wanita keturunan arab. sehingga lahirlah nenek saya. dan terbentuklah keluarga baru. buyut saya bernama Raden Tengah Karyo nama kampung "sawah tengah " berasal dari kata sawahnya Raden Tengah. yang punya istri jawa tetapi meninggal. punya istri china lalu bercerai dan terakhir istri arab yang di jodohkan oleh habib achmad al athas. sejarah sapuro menu

ebook OSHO : TUhan sudah Mati

OSHO dalam 2 minggu ini saya menterjemahkan beberapa lembar ceramah OSHO  di tahun 1989. Ceramah ini sangat kontroversial , hanya 15 halaman yang saya terjemahkan. itupun cukup membuat saya berdebar debar, apakah nanti yang membacanya sudah siap . padahal ceramah ini disampaikan sudah 20 tahun yang lalu. peradaban manusia sudah mundur, ceramah ini akan membuktikan apa yang saya katakan bahwa mayoritas manusia indonesia saat ini memiliki pemahaman agama yang mundur dari leluhurnya. mereka bersikap lebih fanatik dan kehilangan toleransi terhadap orang yang berbeda. dimasa awal kemerdekaan Indonesia. komunis di terima baik di negeri ini . karena paham komunis ikut serta dalam mendirikan negara ini. anehnya saat ini , ajaran komunis di larang . ajaran kepercayaan leluhur di larang . negeri ini sudah rusak oleh perilaku moral pejabatnya yang rendah . semoga dengan terjemahan kecil dari sekelumit ceramah OSHO , yang jika mau di terjemahkan semua , bisa ratusan lembar untuk satu te

Penyakit dan Kebijaksanaan

catatan. hari selasa, 10 agustus 2010 sekitar jam 9 pagi ada seorang wanita bertamu, usianya kira kira 35 tahun. dia terakhir berkunjung ke rumah, kira kira seminggu yang lalu. dan menanyakan , apakah penyakit yang dideritanya yaitu batu empedu sudah sembuh ? dia rutin seminggu sekali datang ke rumah saya kira kira sejak 2 bulan yang lalu. dan di awal pertemuan mengatakan bahwa menurut pemeriksaan dokter dia mengidap batu empedu. lalu meminta bantuan saya . saya membantu dia dengan terapi prana dan minum air mineral . pagi ini dia menyampaikan, bahwa kemaren dia melakukan pemeriksaan di klinik sesuai saran saya , untuk mengetahui bagaimana perkembangan penyakitnya. dia menuturkan setelah di USG , batu empedunya sudah tidak ada alias hilang. di gembira atas keadaan itu karena tidak harus operasi yang biayanya mahal. itulah alasan dia bertamu ke rumah untuk mengucapkan terima kasih , dengan membawa gula, teh dan sarimi saya terima dan saya katakan, " syukurlah kalo begitu. artinya k